SEKRETARIAT : JLN. GAJAHMADA NO. 100 GEDUNG GMSC KOTA MOJOKERTO TELP : 0822 3117 3218 Email : telecenterpalapakotamojokerto@gmail.com, Blogger : http://telecenterpalapa.blogspot.co.id/

Tuesday, January 7, 2020

Redaksi Tabloid Suhita Ingin Lebih Maju Didunia IT


Memasuki tahun 2020 ini Tabloid Suhita akan terbit secara online.  Tabloid suhita adalah merupakan media komunitas yang dikelola oleh para kader KB Kota Mojokerto.  Untuk mempersiapkan diri dalam pnerbitan media olline tersebut, para kader yang sekaligus sebagai jurnalis ini belajar bersama di Telecenter “Palapa” kota Mojokerto.

Riani, sang pendamping yang juga tim redaksi menyampaikan bahwa, pelatihan kali ini tentang pembuatan media blogger dan cara mengisi kontennya.  Penerbitan media online kali ini menyesuaikan kebutuhan masyarakat yang serba milenia.  “ penerbitan media olnline selain praktis ekonomis  juga realistis karena bisa terbit secara real time dan bisa dikerjakan dimana saja selama ada jaringan internet” katanya. 


Untuk materi berita/informasi bukan hanya seputar kegiatan DP3AKB tetapi bisa menginformasikan kegiatan kader yang lain tentunya yang berkaitan dengan Keluarga program Kota Mojokerto. “Saya senang melihat ibu-ibu yang semangat untuk belajar It walau harus dari nol” katanya.
Awal terbitnya Tabloid Suhita ini atas pembinaan dari para Dosen Universitas Negeri Malang yang tergabung alam Pusat Gender dan Kesehatan LP2M tahun 2019 lalu dan sudah berhasil menerbitkan Tabloid Cetak 2 (dua) edisi.

Sementara itu Samsul Huda Manager Telecenter “Palapa” Diskominfo Kota Mojokerto menyambut gembira atas semangat ibu-ibu kader yang mau belajar pembuatan blog sekaligus cara unggah berita dalam blog tersebut. “Telecenter Palapa ini milik Pemerintah Kota Mojokerto yang dikelola oleh Diskominfo silakan dimanfaatkan belajar apa saja terkait dengan tugas kita dan semuanya gratis. Kami disini siap mendampingi sampai bisa” kata Samsul.

Untuk kegiatn ini disambut gembira oleh para kader. Anik Kalimah misalnya Kader KB dari Kelurahan Magersari, menurutnya kegiatan ini sangat bagus karena bisa dipublikasikan dengan cepat kepada masyarakat secara online sehingga info-info di sekitar kita bisa diterima di masyarakat. 
Demikian juga dengan Laily Yuniati kader KB dari Prajuritkulon menurutnya, kegiatan ini sangat baik dan bermanfaat.  Dengan adanya media online ini maka semua kegiatan kader bisa dipublikasikan kepada masyarakat secara online. Masyarakat juga bisa merasakan manfaat dari  info-info yang diterima tersebut.

Pelatihan yang berlangsung sehari di Gedung Graha Mojokerto Service City (GMSC) (mol pelayanan) Jln. Gajah Mada  No. 100 Kota Mojokerto, rabu 8/1/2020. Dalam pelatihan kali ini Samsul dibantu 3 stafnya Hery, Radit dan Luluk sehingga sangat efektif untuk mendampingi peserta. Hadir pula pembina Telecenter Palapa dari Diskominfo Kota Mojokerto (an)


No comments:

Post a Comment